Daftar Isi
Bagi kalian yang masih pemula atau berminat mencoba trading saham maka tidak ada salahnya jika kalian mencoba berbagai aplikasi trading saham untuk membantu kalian belajar saham. Dengan aplikasi tersebut maka kalian bisa melakukan jual beli saham dimanapun dan kapanpun asalkan masih terkoneksi dengan internet.
Selain lebih praktis dan mudah, aplikasi trading tersebut biasanya juga memiliki berbagai fitur virtual trading yang bisa dimanfaatkan trader pemula. Di Indonesia sendiri saat ini sudah banyak aplikasi trading yang bisa kalian coba. Namun, ada baiknya jika kalian mencoba deretan aplikasi trading terbaik di bawah ini.
-
Stockbit
Bila kalian merupakan nasabah Sinarmas Sekuritas maka kalian akan langsung bisa menggunakan aplikasi ini. selain jual beli saham, di aplikasi ini kalian bisa berdiskusi dengan para trader atau investor lainnya untuk membahas masalah saham. Bahkan, kalian bisa mengobrol secara pribadi dengan trader lain untuk membahas analisa saham dengan lebih efektif.
Dengan adanya fitur tersebut jelas akan sangat membantu trader pemula yang masih kurang pengalaman. Selain menambah pengetahuan, pengguna juga bisa melakukan simulasi trading untuk semakin meningkatkan kemampuannya.
-
RTI business
Selanjutnya adalah aplikasi yang paling direkomendasikan oleh para investor dan trader tanah air. RTI business sendiri kalian bisa mendapatkan data terbaru dari Bursa Efek Indonesia secara real time. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki berbagai fitur yang lumayan lengkap. Bahkan, aplikasi tersebut mampu melakukan analisa fundamental sehingga sangat disukai investor.
-
StockMarketSim
Aplikasi ini sangat cocok digunakan bagi kalian yang ingin belajar trading, investasi serta mengenal pasar saham. Aplikasi ini sebenarnya lebih mirip seperti permainan yang mengusung tema pasar saham. Sebagai pengguna kalian bisa demo trading secara virtual dengan dana virtual mulai dari US$10.000. Uniknya, selain memiliki data saham di Indonesia aplikasi ini juga memiliki data saham dari bursa efek 30 negara sekaligus.
-
eSmart
Dibandingkan dengan aplikasi trading lain, eSmart memiliki berbagai keunggulan. Diantaranya adalah bisa melakukan transaksi tanpa ada batasan waktu dan tempat. Selain itu, aplikasi ini juga menyediakan berbagai fasilitas trading beserta berita terbaru soal pergerakan saham. Beberapa contohnya seperti memberitahukan indeks pasar saham terkenal di negara lain, besaran transaksi serta list daftar saham syariah. Hal ini tentu akan sangat bermanfaat bagi kalian yang ingin beralih pada saham-saham syariah yang terdaftar resmi.
Meskipun aplikasi trading diatas akan sangat membantu kegiatan jual-beli kalian tapi sebaiknya kalian lebih fokus pada perusahaan saham sekuritas atau broker yang kalian pilih. Hal ini dikarenakan broker akan sangat mempengaruhi investasi kalian ke depan sehingga pastikan kalian pilih broker yang terpercaya.
Dari berbagai perusahaan saham sekuritas yang ada di tanah air, sebaiknya kalian memilih perusahaan yang jelas terpercaya dan memiliki pengalaman yang cukup seperti Universal Broker Indonesia. Perusahaan sekuritas ini selain memiliki pengalaman yang mumpuni juga terjamin keamananya.
Hal tersebut dapat dibuktikan dengan keanggotaan di Bursa Efek Indonesia serta berada di bawah peraturan Otoritas Jasa Keuangan sehingga lebih terjamin keamananya. Selain itu, Universal Broker merupakan salah satu dari perusahaan yang menjadi anggota Indonesia Investor Protection Fund yang menjamin keamanan dan kepentingan kalian sebagai investor.
Oleh karena itu, kalian tidak perlu khawatir dengan keamanan aset-aset yang kalian miliki sehingga kalian bisa lebih fokus untuk investasi atau trading saham. Oleh sebab itu, memilih Universal Broker jelas merupakan langkah cerdas untuk mulai melakukan investasi atau trading khususnya bagi kalian yang masih pemula dan belum memiliki pengalaman.
- Baca Juga : Cara Trading Saham yang Aman Bagi Investor Pemula
- Baca Juga : Belajar Saham untuk Pemula dengan Mudah