Belajar saham bisa dari mana saja. Buku, internet, juga pengalaman trader atau investor saham bisa dijadikan sebagai media belajar saham pemula. Sayangnya, terkadang menggunakan terlalu banyak sumber malah membuat kita menjadi bingung. Bukannya tambah paham, malah jadi blunder!

Belajar Saham Pemula yang Efektif

  1. Baca Ebook Soal Investasi Saham

Sebelum berkecimpung dalam dunia investasi, penting bagi Anda untuk memahami apa itu saham, alasan membeli saham, prosedur pembelian saham, software yang digunakan, dan hal-hal dasar lainnya terkait saham itu sendiri. Dengan begitu, Anda akan mengetahui gambaran saham secara lebih jelas.

  1. Buka Rekening Saham

Bisa diibaratkan, belajar saham itu seperti belajar berenang. Jika hanya menguasai teori tanpa praktek, Anda tidak akan bisa berhasil. Pada fase ini, Anda harus membuka rekening saham pada salah satu perusahaan sekuritas kredibel sebelum bisa bertransaksi jual-beli saham.

  1. Lakukan Transaksi Saham

Setelah rekening saham berhasil dibuat, setorkan dana sesuai ketentuan dari pihak sekuritas. Kemudian, cobalah untuk membeli beberapa lembar saham. Tak perlu terlalu banyak, bagi pemula yang masih awam bisa membeli 1 lot saja.

Anda bisa mempertahankan saham tadi atau menjualnya kembali dengan harapan mendapatkan keuntungan dari selisih harga belinya.

  1. Investor atau Trader?

Menjadi investor atau trader? Orang-orang sering salah kaprah dengan menganggap keduanya sama. Padahal, masing-masing profesi tersebut memiliki karakteristik dan ilmu yang berbeda.

Investor biasanya akan membeli dan menyimpan sahamnya dalam kurun waktu lama. Sedangkan trader akan membeli dan menjualnya kembali dalam waktu singkat dengan memanfaatkan fluktuasi harga saham itu sendiri.

Jika ditilik dari segi resiko, trading memiliki potensi rugi yang lebih besar daripada investasi. Untuk pemula, sangat disarankan memilih jalur investasi saham agar berbagai resiko yang ada bisa ditekan.

  1. Belajar Análisis Fundamental

Jika ingin menjadi investor profesional, sangat disarankan untuk mempelajari berbagai analisis fundamental. Pada fase ini, Anda akan mempelajari berbagai cara menganalisis kesehatan keuangan perusahaan dan kondisi ekonomi secara nasional, juga internasional.

Sementara bila Anda tertarik untuk menjadi trader handal, maka mempelajari analisis teknikal sangatlah diperlukan. Dalam analisis ini, trader akan belajar bagaimana cara menganalisis grafik harga saham guna menentukan kapan seharusnya kita memasuki atau keluar dari bursa.

  1. Tidak Berhenti Belajar

Sekadar mempelajari analisis fundamental dan analisis teknikal saja tidaklah cukup untuk membawa seseorang bisa sukses di dunia saham. Masih ada banyak sekali hal yang perlu dipelajari lebih lanjut.

Misalnya saja, sebagai investor saham, Anda perlu belajar soal manajemen portofolio, ekonomi makro, dan lainnya. Sedangkan untuk trader saham, materi soal manajemen keuangan, psikologi trading, serta alat trading perlu dikuasai dengan baik.

Usahakan untuk mencari informasi seluas mungkin. Seperti yang kita pahami, dunia saham sangatlah dinamis. Seseorang yang bersifat statis jelas tidak akan sukses dalam dunia ini. Diperlukan banyak pembelajaran juga pemikiran yang terbuka dari para pelakunya.

  1. Bertahap

Umumnya, seseorang tidak bisa langsung sukses saat menjadi trader atau investor saham. Semuanya perlu proses, waktu, dan pembelajaran secara kontinyu.

Lakukan penambahan modal secara bertahap sesuai dengan kemampuan dan ilmu yang sudah dipelajari selama ini. Walau jalan menuju kesuksesan ini akan terasa lama, tapi jika Anda bisa sabar, ulet, disiplin, dan terus konstan dalam menjalaninya, kesuksesan pun akan menjadi hal yang pasti didapatkan.

Belajar saham pemula memang tidak mudah untuk dilakukan. Berbagai informasi dari buku, internet, atau pengalaman orang lain dalam dunia ini terkadang tidak sinkron dan malah membuat kita semakin bingung. Daripada itu, kenapa Anda tidak menjajal platform https://www.universalbroker.co.id/ ? Wadah tepat bagi pemula yang tertarik memasuki dunia saham.

What's your reaction?
1COOL1WTF0LOVE1LOL